Liverpool Bungkam Leicester 3-1, Salah Tak Terbendung

Pemain Liverpool merayakan kemenangan saat menghadapi Leicester Jumat, 27/12/2024. Foto: Liverpoolfc

Portalone.net, Bola – Liverpool kian mantap di puncak klasemsen Liga Inggris usai mengalahkan Leicester City 3-1 di stadion Anfield, Jumat (12/12/2024).

Jalannya pertandingan: di awal babak pertama Liverpool sempat tertinggal 0-1 lewat gol cepat Jordan Ayew di menit 6′, pertandingan semakin seru di mana tim lawan melakukan pertahanan yang solid dari serangan Liverpool.

Bacaan Lainnya

Hingga di menit 45′ babak pertama Liverpool memberikan kejutan dengan Gol dari Cody Gakpo hasil imbang 1-1 hingga turun minum babak pertama.

Tidak butuh waktu lama untuk Liverpool di menit 49′ babak kedua gol pun tercipta lewat Curtis Jones dan di akhiri dengan gol penutup oleh Mohamed Salah membawa Liverpool unggul 3-1 dari Leicester.

Dengan kemenangan telak ini membawa Liverpool gagah di puncak klasemen Liga Inggris 2024-2025 dengan raihan 42 angka dalam 17 pertandingan. (one)

Catatan Penting: Tulisan ini dilindungi oleh hak cipta. Dilarang keras mengambil, menyalin, atau menyebarluaskan isi tulisan tanpa persetujuan tertulis dari media atau penulis.

Pos terkait