Portalone.net – Sebuah insiden mengejutkan terjadi di Kabupaten Batanghari, Jambi, pada Kamis malam, 30 Januari 2025. Seorang pengendara mobil yang sedang dalam perjalanan dari Jambi menuju Kabupaten Sarolangun terjebak arus banjir setelah mengikuti petunjuk arah dari Google Maps.
Peristiwa ini terjadi di tengah hujan deras yang mengguyur wilayah Batanghari, menyebabkan banjir di beberapa titik. Mobil Avanza yang dikemudikan oleh seorang pengendara dari luar daerah itu akhirnya tersangkut di jalan yang tergenang air.
Anuwar, perwakilan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Batanghari, mengungkapkan bahwa pihaknya menerima laporan kejadian ini pada pukul 22:00 WIB.
“Mendapatkan laporan itu, tim segera menuju lokasi dan menemukan satu kendaraan mobil Avanza yang dikendarai oleh pengemudi yang bukan berasal dari Kabupaten Batanghari terjebak banjir dan terperosok dari jalan,” ujar Anuwar pada Jumat, 31 Januari 2025.
Menurutnya, penyebab utama kejadian ini adalah petunjuk arah dari Google Maps yang membawa pengendara ke jalan yang sudah tergenang banjir.
“Penyebabnya Google Maps, (pengendara) disesatkan oleh Google Maps,” tambahnya.
Beruntung, tim BPBD bergerak cepat untuk mengevakuasi pengemudi beserta dua orang penumpang yang ada di dalam mobil tersebut. Setelah berhasil dievakuasi, pengendara melanjutkan perjalanan menuju Kabupaten Sarolangun.
Insiden ini menjadi peringatan bagi pengendara agar tidak hanya mengandalkan petunjuk arah dari aplikasi navigasi, terutama saat musim hujan atau di wilayah rawan bencana. Google Maps memang dapat memberikan rute tercepat, tetapi tidak selalu mempertimbangkan kondisi jalan secara real-time, terutama di daerah yang kurang terpantau.
Para pengemudi diimbau untuk selalu mengecek informasi cuaca dan kondisi jalan sebelum bepergian. Jika melewati daerah yang rawan banjir atau bencana, ada baiknya bertanya kepada warga setempat atau menggunakan rute alternatif yang lebih aman.
Peristiwa di Batanghari ini menjadi pengingat bagi semua pengendara untuk lebih berhati-hati dalam menggunakan aplikasi navigasi. Teknologi memang membantu, tetapi tetap diperlukan kewaspadaan dan pengamatan langsung terhadap kondisi jalan agar terhindar dari kejadian serupa di masa mendatang. (one)
- Like
- Digg
- Tumblr
- VKontakte
- Buffer
- Love This
- Odnoklassniki
- Meneame
- Blogger
- Amazon
- Yahoo Mail
- Gmail
- AOL
- Newsvine
- HackerNews
- Evernote
- MySpace
- Mail.ru
- Viadeo
- Line
- Comments
- SMS
- Viber
- Telegram
- Subscribe
- Skype
- Facebook Messenger
- Kakao
- LiveJournal
- Yammer
- Edgar
- Fintel
- Mix
- Instapaper
- Copy Link