BUNGO – Pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) pemilihan Bupati dan Wakil Bupati di Kabupaten Bungo tinggal menghitung hari, tentunya hal ini akan menjadi perhatian berbagai pihak.
Guna memastikan pelaksanaan PSU berjalan lancar, Gubernur Jambi Al Haris mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Pilkada Ulang dan PSU terhadap hasil Pilkada serentak tahun 2024 melalui zoom meeting yang dipimpin langsung oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian.
Saat dikonfirmasi awak media, Gubernur Al Haris mengatakan bahwa Jambi telah siap menghadapi PSU di Kabupaten Bungo.
“Alhamdulillah Jambi, di Kabupaten Bungo dengan kondisi yang siap untuk PSU di tanggal 5 April 2025 nanti,” kata Gubernur Al Haris, Jum’at (21/03/2025) di Ruang Bappeda, Kabupaten Merangin.
Dijelaskan Gubernur Al Haris, saat ini KPU Kabupaten Bungo masih memiliki anggaran dana hibah dari APBD untuk melakukan PSU.
“Dari mulai anggaran, di cek sudah aman bahwa KPU Kabupaten Bungo masih ada anggaran sisa APBD dana hibah kemaren itu masih cukup untuk melakukan PSU di 21 TPS tersebut,” jelasnya.
Sebelum perayaan Idul Fitri 1446 H, seluruh persiapan baik dari logistik hingga Tempat Pemungutan Suara (TPS) ditargetkan selesai. Namun, dalam pelaksanaan PSU ini ada beberapa petugas PTPS yang akan diganti.
“Target mereka akan selesai semua sebelum Idul Fitri. Jadi ada yang diganti petugasnya, itu amanah MK dan masih ada yang bertahan,” imbuhnya.
Sebelumnya, Gubernur Al Haris juga meminta kepada KPU kabupaten Bungo untuk melaporkan segala kendala yang mereka alami dilaporkan kepada Pemerintah Daerah (Pemda) agar persiapan PSU berjalan dengan lancar.
“Kalau ada kendala apa-apa tolong laporkan ke kami Bupati dan Gubernur, jangan sampai mau pelaksanaan PSU tidak ada persiapan yang matang,” pungkasnya. (one)
- Like
- Digg
- Del
- Tumblr
- VKontakte
- Buffer
- Love This
- Odnoklassniki
- Meneame
- Blogger
- Amazon
- Yahoo Mail
- Gmail
- AOL
- Newsvine
- HackerNews
- Evernote
- MySpace
- Mail.ru
- Viadeo
- Line
- Comments
- Yummly
- SMS
- Viber
- Telegram
- Subscribe
- Skype
- Facebook Messenger
- Kakao
- LiveJournal
- Yammer
- Edgar
- Fintel
- Mix
- Instapaper
- Copy Link